Kegiatan PA Talk Eksternal dilaksanakan pada Sabtu, 4 September 2021 melalui aplikasi zoom meeting. Kegiatan ini mengangkat tema “Food Substitute: A Way to Achieve Food Security in the New Normal Era” yang akan memberikan pemaparan mengenai pentingnya food substitute sebagai salah satu upaya mewujudkan ketahanan pangan di era new normal. 

Terdapat dua sesi pada kegiatan ini, sesi yang pertama yaitu pemaparan materi oleh Bapak Bambang Dwi Wijatniko, S.T.P., M.Agr.Sc., M.Sc. Beliau merupakan salah satu dosen di Teknologi Pangan dan Hasil Pertanian, UGM. Pada sesi pertama, materi dibahas mengenai dampak pandemi terhadap ekonomi maupun penyediaan pangan bagi kebutuhan sehari-hari, meningkatkan ketahanan pangan di Indonesia dengan memanfaatkan kearifan lokal dibandingkan dengan impor. Salah satu cara mengurangi impor melalui food subtitute dengan mencari bahan pangan lokal sebagai bahan pangan alternatif. Food substitute juga bisa menambah keragaman pangan. Salah satu contoh dari food subtitute ini yaitu memanfaatkan umbi-umbian menjadi sumber karbohidrat, seperti tepung dan pati singkong yang dapat diolah menjadi Modified Cassava Flour (Mocaf). Mocaf ini dapat diolah lebih lanjut menjadi mie, produk bakery, maupun MP-Asi bubur instan. Selain itu, sumber bahan protein tidak hanya dapat dari kedelai saja, tetapi dapat diperoleh dari bahan lokal seperti legume. 

Pada Sesi kedua yaitu demo cooking yang dilakukan secara daring oleh Ibu Mira Alexander, beliau merupakan owner dari Alexander kitchen. Menu masakan yang dibawa yaitu Chicken steak jamur yang terdiri dari steak jamur, kentang panggang, dan salad. Kentang panggang menjadi sumber karbohidrat dan steak jamur menjadi sumber protein.


0 Comments

Leave a Reply

Avatar placeholder

Your email address will not be published.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.